Peralatan Canggih untuk Lengkapi Smart Home Anda
Berkembangnya inovasi teknologi membawa banyak kepraktisan dalam banyak hal, baik dalam urusan bisnis dan pekerjaan maupun urusan domestik alias rumah. Penemuan teknologi telah banyak muncul dan sangat berguna bagi kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah untuk mewujudkan rumah pintar atau smart home yang makin santer terdengar dalam beberapa tahun belakangan.
Smart home adalah istilah untuk rumah atau bangunan yang dilengkapi dengan perangkat teknologi yang berfungsi untuk mengatur dan mengontrol rumah secara otomatis dari jarak jauh atau remote, kapan saja dan di mana saja. Pendeknya, smart home system merupakan sistem pengelolaan rumah yang diintegrasikan dengan teknologi tingkat tinggi.
Dalam pengoperasiannya, smart home memerlukan sebuah gadget atau perangkat yang berfungsi sebagai alat pengendali. Melalui gadget itulah sistem rumah pintar terhubung dan dapat dikontrol oleh penghuninya.
Seiring dengan pasar smart home yang terus meningkat, banyak perusahaan kini ikut mengembangkan teknologi baru untuk dipakai di rumah. Berikut ini adalah beberapa contoh peralatan canggih untuk melengkapi rumah pintar Anda.
- Smart Door Locks
Teknologi smart door locks atau kunci pintu pintar memungkinkan Anda mengunci dan membuka pintu rumah Anda dengan menggunakan smartphone, kunci khusus, atau biometrik. Bahkan terdapat aplikasi khusus untuk mengijinkan seseorang masuk ke rumah Anda jika Anda sedang tidak berada di rumah. Dengan ini, rumah Anda akan menjadi jauh lebih aman karena pintu tanpa kunci ini akan sulit untuk dibobol.
- Smart Home Heating System
Bentuk dari smart home heating system yaitu smart thermostat atau alat pengatur suhu yang bekerja secara otomatis dengan berubahnya suhu di dalam rumah. Dengan thermostat pintar, Anda dapat mengontrol suhu ruangan, mematikan, atau menyalakan penghangat ruangan di rumah Anda dari smartphone atau gawai lainnya.
- Smart Lighting System
Pencahayaan rumah Anda juga dapat dikontrol dari perangkat smartphone Anda. Sistem ini sangat berguna apabila Anda sedang berada di luar rumah dan ingin memastikan ada beberapa lampu yang menyala. Menariknya lagi, warna lampu dapat diubah sesuai keinginan Anda.
- Smart Indoor/Outdoor Camera
Dengan kamera cctv yang tersambung ke Wi-Fi di rumah Anda, Anda dapat menggunakan smartphone untuk memantau apa yang terjadi di rumah setiap saat. Teknologi ini juga dilengkapi dengan sensor gerak, audio dua arah, dan opsi perekaman yang berbeda.
Dengan beberapa contoh peralatan canggih tersebut, tentunya akan memberikan Anda kenyamanan, kemudahan, keamanan, dan kepraktisan yang ideal. Sistem smart home memungkinkan adanya notifikasi yang muncul melalui ponsel apabila ada masalah di rumah. Penggunaan alat elektronik juga dapat lebih efisien, sehingga berimbas pada penurunan biaya listrik. Misalnya ketika Anda sudah keluar rumah tetapi lupa mematikan AC, dengan adanya sistem remote jarak jauh Anda dapat langsung mematikannya dari smartphone Anda. Hal inilah yang merupakan salah satu kelebihan smart home.
Namun tentu saja, sistem smart home masih memiliki kekurangan dalam pengaplikasiannya. Misalnya saja resiko keamanan dan bug yang seringkali mengganggu penggunanya. Belum lagi ancaman peretas atau hacker mahir yang memungkinkan mereka memperoleh akses ke smart home yang terhubung ke Internet. Kekurangan lainnya adalah biaya pemasangan yang relatif mahal. Sistem nirkabel bisa berharga puluhan juta sementara untuk sistem kabel sekitar belasan juta. Sementara kondisi listrik di Indonesia sendiri sering tidak stabil. Jika jaringan listrik mati, maka penghuni harus memiliki back-up dan sistem keselamatan agar tidak terjebak di dalam rumah atau merusak sistem keamanan.
Comments are Disabled